Siklusjambi.id – Menjelang pelaksanaan Gemriah Fest 2025, antusiasme penggemar Dewa 19, yang dikenal sebagai Baladewa dan Baladewi, mulai terlihat.
Sejak Jumat (2/5/2025) pukul 14:00 WIB, terlihat pengunjung mulai mendatangi stand penukaran tiket yang dibuka panitia di Lapangan Arena Ex MTQ, Kota Jambi.
Penukaran tiket berlangsung selama dua hari, yakni hari Jumat, 2 Mei 2025, pukul 13.00–18.00 WIB dan hari Sabtu, 3 Mei 2025, pukul 10.00–18.00 WIB.
Panitia mengimbau seluruh pemegang tiket untuk melakukan penukaran e-tiket menjadi gelang tiket sesuai jadwal yang telah ditentukan guna menghindari penumpukan antrean saat hari pelaksanaan.
“Kami juga mengingatkan agar penukaran dilakukan lebih awal untuk kenyamanan bersama,” ujar salah satu panitia saat ditemui di lokasi.
Panitia juga mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap peredaran tiket palsu. Tiket resmi Gemriah Fest 2025 hanya tersedia melalui Platform online dewatiket.id
Penjualan offline resmi oleh Tim Gemriah, media partner resmi, dan agen penjualan yang telah diverifikasi
“Jangan sampai tertipu oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Tiket palsu tidak dapat digunakan untuk masuk ke area festival,” tegasnya.
Informasi lebih lanjut seputar festival dapat diakses melalui kanal resmi panitia dengan tagar #GemriahFest2025 dan #InfoGemriah di media sosial instagram @gemriahfest. (Red)
Discussion about this post